Monday, March 31, 2014

Tips Menyimpan Gambar (screen capture) dari Video

Tips Menyimpan Gambar (screen capture) dari Video

capture image from video
Jika kita ingin menyimpan gambar (window) dari tampilan di komputer, biasanya bisa kita lakukan dengan menekan tombol “Print Screen” yang ada di Keyboard. Tetapi untuk mengambil dari video sering menjadi masalah, dengan print screen kadang hanya didapatkan gambar kosong.
Berikut beberapa tips untuk mengambil (capture) gambar dari video dan menyimpannya, baik dengan Windows Media Player, Media Player Classic dan GOM Player.

Windows Media Player (WMP)

Player yang disertakan windows ini mungkin sering dijadikan player default (bawaan). Untuk menyimpan gambar dari WMP, sebagian bisa menggunakan shotrcut keyboard Ctrl+i. Jika berhasil, maka akan langsung muncul window untuk menyimpan hasil capture.
Jika cara dengan Ctrl+i tidak berhasil, maka bisa dicoba cara berikut :
  1. Buka menu Tools > Options
  2. Pilih tab Performance
  3. Kemudian di bagian Video acceleration, geser slider sampai ke bagian None wmp-options
  4. Klik Apply dan OK untuk menyimpan konfigurasi.
Setelah itu, maka kita bisa menyimpan gambar dengan tombol Print Screen di keyboard, kemudian paste di Paint, Photoshop atau pengolah gambar lainnya. Ketika fitur ini tidak diinginkan lagi, kembalikan ke Full, agar tampilan ketika menjalankan video lebih lembut dan lebih baik.

Media Player Classic (MPC)

Player ini disertakan dalam satu paket dengan codec seperti K-Lite Mega Codec Pack, sehingga dikatakan hampir dapat menjalankan semua format video yang ada. Meskipun di menu File, ada menu Save Image (Alt+i), tetapi jika dijalankan sering menampilkan pesan error yang intinya tidak bisa menyimpan gambar.
Agar kita bisa menyimpan gambar dari MPC, ikuti langkah berikut :
  1. Buka window Options ( View > Options, atau dengan menekan tombol O di keyboard)
  2. Pilih bagian Playback > Output
  3. Di bagian DirectShow Video, pilih Haali Renderermpc-options
  4. Klik Apply kemudian OK untuk menyimpan konfigurasi.
Setelah itu seharusnya kita bisa meyimpan gambar melalui menu File > Save image ( alt+i). Untuk download K-Lite Mega Codec Pack, bisa didapatkan disini : download main


Add caption
selain cara yang di atas Newbie bisa pakai cara ini  yaitu cara mengambil gambar/snapshot dari sebuah video yang diputar melalui WMPlayer atau Windows Media Player bawaan windows.
Ok bagi yang belum tau, berikut triknya:
1. Pertama Buka WMPlayer
2. Ctrl+O untuk membuka file atau drag file video tipe apa saja (*MKV *MPG *avi FLV DLL) ke playlist atau ke jendela WMPlayer.
3. Putar seperti biasa.
4. Saat Video sedang diputar anda tinggal menggunakan kombinasi tombol CTRL+I pada keyboard, kemudian akan muncul kotak save as, anda tinggal mengganti nama dan save.
5. Selesai. Anda tinggal lihat hasilnya pada folder tempat menyimpan capture tadi. Gambar/picture yang dihasilkan mempunyai ukuran besar/kecil resolusi sesuai dengan ukuran gambar video/filmNewbie. Mudah kan. selain

GOM Player

Ini mungkin merupakan salah satu player favorit, karena selain bisa digunakan untuk menjalankan berbagai format video, lebih ringan penggunaannya dibanding Media Player Classic. Hanya saja kita terkadang harus download codec terpisah/tambahan untuk menjalankan format video tertentu.
Cara menyimpan melalui GOM Player sangat mudah, tinggal membuka menu Control Panel di GOM Player ( Icon yang ada di bagian bawah kanan tengah, atau tekan tombol F7 untuk mudahnya ).
gomplayer-cp
Setelah itu akan muncul window, yang tersedia menu Screen Capture.
gomplayer-capture-image
Ketika kita klik Screen Capture (Ctrl+E), maka gambar otomatis akan tersimpan. Setting bawaannya tersimpan di folder My Documents/GOMPlayer/Capture. Jika ingin mengatur dan menginginkan komfigurasi yang lebih banyak, silahkan klik menu Advanced Capture ( Ctrl+G).
gomplayer-advanced-capture
Dangan Advanced Capture, kita bisa mengatur lokasi gambar, format/kualitas gambar, Burst capture (menyimpan banyak gambar sekaligus), copy ke clipboard dan juga menyimpan gambar sebagai wallpaper. Untuk download GOM Player bisa didapatkan di GOMLab

 Semoga artikel ini bermanfaat yah Newbie bagi Newbie yang tau cara capture selain cara di atas juga bisa Share bareng  buat nambah ilmu ..!! :) :)


Terimakasih yah buat Narasumber diatas yang tidak pelit memberi info secara Detail .. buat Newbie yang ingin tau lebih lanjut aku posting beberapa Narasumber yang bisa Newbie akses 

Sumber  :http://ebsoft.web.id , http://chavintra88.blogspot.com


Cara capture gambar video menggunakan Power DVD

Buat teman-teman yang sering nonton video (film) mungkin sudah sering mengcapture (screenshot/snapshot) atau merekam gambar dari video yang sedang diputar (play) oleh media player anda. Salah satu software capture video tersebut adalah Cyberlink Power DVD (saya menggunakan versi 6). Aplikasi Cyberlink Power DVD ini terkadang jadi bonus saat anda membeli DVD/DVVD-RW Player. (software ini saya dapatkan saat membeli DVD Player merek Asus, mungkin DVD Player merek lain beda bonusnya)

Untuk mengcapture video (merekam video) menjadi gambar jpg atau bmp, bisa lakukan prosedur berikut:

1. Di panel control , Klik tombol setting (gambar palu-obeng)


2. Pilih tabulasi player
Klik Advanced


3. Pilih tabulasi snapshot
Pilih Capture to file
Catatan:
Anda bisa mengatur lokasi/folder tempat menyimpan file hasil capture di folder lain dengan memilih tombol browse

Klik OK

4. Buka/jalankan video atau film anda. saat video sedang diputar maka tombol capture (yang berada di panel kontrol akan aktif).
Klik tombol capture (gambar kamera) untuk mengambil gambar video (merekam video) ke gambar, file capture akan tersimpan di folder yang telah anda tentukan (lihat langkah 3)


- See more at: http://artikelkomputerku.blogspot.com/2009/07/cara-capture-gambar-video-menggunakan.html#sthash.ciNKIeir.dpuf

No comments:

Post a Comment